Berita Kota Mataram
Gudang Bulog Mataram Terkepung Tumpukan Sampah TPS Sandubaya
Gudang Bulog Mandalika terancam oleh luapan sampah dari TPS Sandubaya yang bersebelahan.
Penulis: Ahmad Wawan Sugandika | Editor: Idham Khalid
Untuk mengurangi beban sampah yang menumpuk, Dinas LH Kota Mataram juga telah menempatkan dua unit insinerator di TPST Sandubaya.
Penggunaan insinerator diharapkan dapat secepatnya mengurangi beban sampah yang ada di tempat penbuangan tersebut.
Saat ini, sampah di TPS Sandubaya sudah berkurang dan tidak lagi menggunung seperti sebelumnya.
Namun, musim hujan memperparah masalah bau sampah. "Karena ini musim hujan, jadi bau itu memang keluar begitu saja," jelas Nizar.
Pihaknya juga sedang melakukan kajian lingkungan dengan meminta laboratorium menghitung kadar pencemaran, untuk memastikan dampak dari operasional TPS dan penggunaan insinerator terhadap lingkungan.
Selain itu, diterangkan Nizar peningkatan pelayanan, seperti penambahan ritase, memerlukan alokasi anggaran lebih.
Penambahan ritase satu lagi membutuhkan Bahan Bakar Minyak (BBM) tambahan dan operasional lainnya, yang harus diajukan dalam anggaran operasional.
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/SAMPAH-KOTA-MATARAM-32.jpg)