Penumpang di Bandara Sultan Muhammad Kaharuddin Sumbawa Menurun saat Libur Nataru

Petugas secara rutin dan berkesinambungan melaksanakan tugas sesuai dengan tanggung jawab masing-masing, dengan aktivitas penerbangan dua kali sehari.

Penulis: Rozi Anwar | Editor: Sirtupillaili
Dok.Istimewa
Kolase foto Kepala UPBU Sultan Muhammad Kaharuddin Sumbawa Tri Pono Basuki Wijianto, dan foto aktivitas penerbangan di bandara. 

Laporan Wartawan TribunLombok.com, Rozi Anwar 

TRIBUNLOMBOK.COM, SUMBAWA - Menyambut momen Natal dan Tahun Baru 2025, Bandar Udara Sultan Muhammad Kaharuddin Sumbawa membuka Posko Nataru 2025.

"Kami sudah membuat posko di Terminal Bandara, tujuannya untuk kenyamanan penumpang," kata Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Sultan Muhammad Kaharuddin Sumbawa Tri Pono Basuki Wijianto saat dihubungi, Jumat (27/12/2024).

Ia menjelaskan, sejauh ini aktivitas penerbangan di Bandara Sultan Muhammad Kaharuddin Sumbawa berjalan normal, tidak ada kendala.
 
"Penumpang masih aman dan lancar apalagi ada posko yang sudah kita buat," jelasnya.

Petugas secara rutin dan berkesinambungan melaksanakan tugas sesuai dengan tanggung jawab masing-masing, dengan aktivitas penerbangan dua kali sehari.

"Petugas kami juga komitmen dan cukup disiplin terhadap tanggung jawabnya masing-masing," ujarnya. 

Dengan jumlah penumpang yang berangkat setiap hari menjelang akhir tahun 2024 ini, Tri Pono menilai ada penurunan dengan rata-rata sekitar 70 orang penumpang per hari dalam dua kali penerbangan.

"Kami akui memang ada penurunan di akhir tahun ini, per-hari dalam dua kali penerbangan sekitar 70 orang penumpang," katanya. 

Namun demikian, pihak Bandara Sultan Muhammad Kaharuddin Sumbawa akan terus berupaya memberikan dan meningkatkan kinerja pelayanan terbaik kepada penumpang.

"Meskipun jumlahnya sedikit tapi tetap kami berupaya untuk melayani penumpang dengan baik," katanya. 

Sumber: Tribun Lombok
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved