Berita Mataram
Heboh Video Emak-emak di Mataram Buang Sampah di Pantai Bintaro, DLH: Kita Akan Tindak Tegas
Perekam video sempat meminta agar ibu-ibu itu memungut kembali sampah yang dibuangnya namun ditolak
Penulis: Robby Firmansyah | Editor: Wahyu Widiyantoro
Laporan Wartawan TribunLombok.com, Robby Firmansyah
TRIBUNLOMBOK.COM, MATARAM - Viral di media sosial Instagram tentang video yang memperlihatkan ibu-ibu sedang membuang sampah di Pantai Bintaro, Ampenan, Kota Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Ibu-ibu tersebut nampak menggunakan gerobak sorong dan ember berwarna hitam untuk membuang sampahnya ke pinggir pantai.
Perekam video sempat meminta agar ibu-ibu itu memungut kembali sampah yang dibuangnya namun ditolak.
Alasannya, ibu dengan outfit kaos putih daan celana hitam pendek itu berdalih banyak masyarakat juga melakukan hal yang sama.
Baca juga: Lalu Iqbal Prihatin dengan Penanganan Sampah di Pantai Tanjung Luar
Ibu yang belum diketahui identitasnya ini mengaku hanya ikut-ikutan.
"Ada tempat membuang sampah, tapi semua dibuang di sini," kata ibu tersebut sembari berjalan membawa gerobaknya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Mataram Nizar Denny Cahyadi mengatakan, pihaknya akan mengambil langkah tegas terhadap oknum yang mencemari pantai dengan membuang sampah.
"Kita akan tindak tegas, nanti kita akan turun bersama lurah dan camat untuk melakukan sosialisasi baru setelah itu kita akan ambil upaya-upaya lainnya," jelas Denny, Kamis (14/3/2024).
Denny mengatakan di tempat tersebut sebetulnya sudah ada TPS yang masih beroperasi.
"Tapi ini kadang-kadang masyarakat tidak mau jalan jauh untuk membuang sampah," lanjut Denny.
(*)
| Pansel Pejabat Pemkot Mataram Tarik Minat Pelamar dari Luar Daerah |
|
|---|
| Tunggakan Pajak Reklame Kota Mataram 2025 Tersisa Rp400 Juta |
|
|---|
| Kota Mataram Kebut Penyerapan Anggaran Jelang Akhir Tahun |
|
|---|
| Pemkot Mataram Telusuri Dugaan Pegawai Bodong Titipan Pejabat di Sejumlah OPD |
|
|---|
| Pertimbangan Calon Kepala SD-SMP di Mataram: Kompetensi dan Keberlanjutan Program |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/emak-buang-sampah-bintaro.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.