Pilgub NTB 2024
Profil Gubernur NTB Terpilih Lalu Iqbal, Harta Kekayaannya Rp17,8 Miliar
Eks Dubes Indonesia untuk Turki Lalu Muhamad Iqbal adalah Gubernur NTB terpilih pada Pilkada 2024 yang lahir di Praya, Lombok Tengah 10 Juli 1972
TRIBUNLOMBOK.COM - KPU NTB telah menetapkan perolehan suara Pemlihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB dalam rapat pleno tingkat provinsi yang digelar Kamis (5/12/2024).
Pasangan Nomor Urut 3 Lalu Muhamad Iqbal-Indah Dhamayanti Putri dinyatakan menang Pilgub NTB 2024 dengan raihan 1.163.194 suara sah.
Iqbal-Dinda, mengalahkan dua Paslon lain yang masing-masing merupakan petahana.
Yakni Paslon nomor urut 1 mantan Wakil Gubernur NTB Sitti Rohmi Djalilah dan HW Musyafirin (Rohmi-Firin) yang mendapatkan 775.937 suara.
Serta Paslon nomor urut 2 mantan Gubernur NTB Zulkieflimansyah dan H Suhaili Fadhil Tohir (Zul-Uhel) yang mendapatkan 887.791 suara.
Berikut ini profil Lalu Muhamad Iqbal.
Baca juga: HASIL Pilkada 2024 di NTB Lengkap Nama Paslon Pemenang dan Jumlah Perolehan Suara
Profil Lalu Iqbal
Lalu Muhamad Iqbal, lahir di Praya, Lombok Tengah 10 Juli 1972 dari pasangan Drs. H Lalu Ma’ruf Misbah dan Ir. Alimah, Lalu Muhamad Iqbal merupakan anak ke dua dari lima bersaudara.
Terlahir dari keluarga berpendidikan, Lalu Iqbal pun telah menempuh pendidikan mulai dari dalam hingga luar negeri.
Lalu Iqbal memulai pendidikan formalnya di kampungnya di Praya. Ia bersekolah di SD Negeri 4 Praya dan melanjutkan pendidikannya ke SMP Negeri 2 Praya.
Lalu ketika berusia 14 tahun, Lalu Iqbal melanjutkan sekolahnya ke Pondok Pesantren Modern Islam Assalaam, Surakarta Jawa Tengah.
Setelah menamatkan jenjang SMA. Lalu Iqbal melanjutkan kuliah di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) jurusan Hubungan Internasional.
Semasa itu, Lalu Iqbal juga berkuliah di Universitas Gajah Mada (UGM) jurusan sejarah dan Universita Islam Indonesia (UII) Jurusan jurusan Arsitektur.
Meski pada akhirnya, ia hanya menyelesaikan kuliahnya di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta jurusan Hubungan Internasional.
Tamat dari sana, Lalu Iqbal melanjutkan S-2 jurusan Hubungan Internasional di Universitas Indonesia (UI).
Kemudian melanjutkan pendidikan S3 Ilmu Politik dan Kajian Strategis di Universitas Bucharest, Romania.
| Lalu Iqbal Temui Menteri Perhubungan, Bahas Soal Bus Listrik hingga Pelabuhan |
|
|---|
| Catatan Bawaslu NTB untuk KPU: Rekomendasi PSU Tidak Dijalankan hingga Pemilih Golput Tembus 1 Juta |
|
|---|
| Rincian Perolehan Suara Pilgub NTB 2024 Tiap Kabupaten/Kota, Iqbal-Dinda Menang di 8 Wilayah |
|
|---|
| 10 Janji Program Iqbal-Dinda, Bantu Desa 500 Juta hingga Jalan Trans NTB Lembar-Sape |
|
|---|
| Lalu Iqbal Kunjungi Bappeda NTB, Diskusi Integrasi Visi Misi dengan RPJMD hingga Program Pusat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/iqbal-09092024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.