Berita Mataram
Kepala BPJS Kesehatan Mataram Terkesan dengan Kebersihan Kota hingga Budayanya
Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Mataram Angga Firdauzie baru bertugas sejak 8 Februari 2023
Penulis: Setyowati Indah Sugianto | Editor: Wahyu Widiyantoro
Laporan Wartawan TribunLombok.com, Setyowati Indah Sugianto
TRIBUN LOMBOK.COM,MATARAM - Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Mataram Angga Firdauzie mengaku terkesan dengan suasana kota.
Menurutnya Kota Mataram sangat luar biasa dari masyarakat hingga budayanya selaras dengan tag line Harum.
“Saya sangat bahagia bisa bertugas di Kota Mataram. Kota ini bersih dan indah. Dan semoga ke depannya BPJS dan Pemerintah Kota (Pemkot) Mataram bisa saling bersinergi untuk kemajuan bersama,” ujar Angga seusai bersilaturahmi dengan Wali Kota Mataram, H Mohan Roliskana, Rabu (8/03/2023).
Angga sebelumnya menjabat sebagai Asisten Deputi Perencanaan, Evaluasi, dan Manajemen Pengetahuan di Kantor Pusat.
Baca juga: Warga Kota Mataram Serbu Pasar Sembako Murah Berburu Minyak Goreng dan Beras Harga Murah
Kemudian pindah menuju Kota Mataram menggantikan Sarman Palipadang yang kini bertugas sebagai Kepala BPJS Kesehatan Balikpapan per 8 Februari 2023.
Sementara itu Mohan menyampaikan ucapan selamat bertugas serta menyambut baik kedatangan Angga di Kota Mataram.
“Alhamdulillah, dengan kedatangan Kepala BPJS yang baru. Saya berharap kita selalu menjaga komunikasi, serta bersinergi dan bekerja sama dalam menyelesaikan tugas, sebagaimana biasa kita lakukan, serta membantu pemerintah Kota Mataram dalam membangun negeri serta memberikan jaminan kesehatan bagi masyarakat kota mataram yang kita cintai ini,” ungkap Mohan.
(*)
Mataram
BPJS Kesehatan
Wali Kota Mataram
Mohan Roliskana
berita Mataram terbaru hari ini
BPJS Kesehatan Mataram
Pembangunan Kantor Wali Kota Mataram Capai 57 Persen, Ditarget Rampung Akhir Desember 2025 |
![]() |
---|
PPPK Paruh Waktu Kota Mataram Kerap Mengalami Kendala Dalam Mengisi DRH |
![]() |
---|
Fenomena Kos Elit di Mataram: Berebut Pangsa Pasar dengan Hotel, Pemkot Terkendala Penarikan Pajak |
![]() |
---|
Peta Rawan Banjir di Cakranegara: Daerah Aliran Sungai, Wilayah dengan Drainase Bermasalah |
![]() |
---|
Bappenda Kota Mataram Akui Royalti Musik Berpotensi Jadi Kendala Capaian PAD |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.