Aruna Senggigi

Masuk ke Dunia Hutan Ajaib: Pengalaman Perayaan Tahun Baru Tak Terlupakan di Aruna Senggigi

Aruna Senggigi Resort & Convention menggelar acara “Aruna Magical Jungle: Into The Wild of Wonder” pada 31 Desember 2025.

Editor: Laelatunniam
Dok. Aruna Senggigi
NATARU DI ARUNA - Sambut pergantian tahun 2025 dengan pengalaman unik di dunia hutan ajaib di Aruna Senggigi Resort & Convention melalui acara bertema “ARUNA MAGICAL JUNGLE: Into The Wild of Wonder”, yang akan digelar pada 31 Desember 2025 mulai pukul 19.30 WITA di Grand Ballroom Aruna Senggigi. 
Ringkasan Berita:
  • Aruna Senggigi Resort & Convention menggelar acara “Aruna Magical Jungle: Into The Wild of Wonder” pada 31 Desember 2025 untuk menyambut tahun baru dengan konsep hutan ajaib penuh warna.
  • Acara ini menghadirkan hiburan, edukasi, dan kegiatan keluarga, termasuk kolaborasi dengan Lombok Wildlife Park dan Lombok Reptile Community melalui pameran satwa eksotis.

TRIBUNLOMBOK.COM - Sambut pergantian tahun 2025 dengan pengalaman unik di dunia hutan ajaib di Aruna Senggigi Resort & Convention melalui acara bertema “ARUNA MAGICAL JUNGLE: Into The Wild of Wonder”, yang akan digelar pada 31 Desember 2025 mulai pukul 19.30 WITA di Grand Ballroom Aruna Senggigi.

Mengusung konsep hutan ajaib yang penuh warna, acara ini menghadirkan pengalaman yang menyatukan hiburan, edukasi, dan kebersamaan keluarga.

Dirancang untuk dapat dinikmati oleh semua kalangan, “Aruna Magical Jungle” menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang ingin merayakan pergantian tahun dengan cara yang menyenangkan sekaligus berkesan.

Hotel Aruna Senggigi
Dok. Hotel Aruna Senggigi

Aruna Senggigi berkolaborasi dengan Lombok Wildlife Park dan Lombok Reptile Community menghadirkan Exotic Pet Mini Exhibition, di mana anak-anak dapat melihat dan mengenal lebih dekat berbagai satwa eksotis, menjadikan malam tahun baru tidak hanya seru, tetapi juga bernilai edukatif.

Selain itu, acara juga akan dimeriahkan dengan berbagai hiburan menarik seperti Live Band & DJ Performance, Magician & Jungle Dance Show, Face Painting & Balloon Twister untuk anak-anak serta Door Prize dengan banyak hadiah menarik.

Untuk menikmati malam penuh keajaiban ini, tersedia harga spesial Gala Dinner Magical Jungle:

  • Pre-Sale 1: Rp 275.000 net/pax (periode pemesanan 1 – 30 November 2025)
  • Pre-Sale 2: Rp 300.000 net/pax (periode pemesanan 1 – 15 Desember 2025)
  • Harga Normal: Rp 325.000 net/pax (periode pemesanan 16 – 31 Desember 2025)
Potret kamar di Hotel Aruna Senggigi.
Dok. Aruna Senggigi. Potret kamar di Hotel Aruna Senggigi.

Bagi keluarga yang ingin menikmati malam pergantian tahun dengan pengalaman menginap yang nyaman, Aruna Senggigi juga menghadirkan “Magical Jungle Stay and Dine – New Year’s Room Package” seharga Rp 1.688.000 net/kamar/malam, sudah termasuk:

  • Menginap 1 malam di Kamar Tipe Deluxe
  • Sarapan untuk 2 orang
  • 2 tiket Gala Dinner Magical Jungle
  • Diskon 10 persen untuk F&B
  • Diskon 15 % untuk perawatan Spa

 “Melalui konsep Magical Jungle, kami ingin menghadirkan perayaan yang tidak hanya meriah, tetapi juga ramah keluarga. Anak-anak bisa menikmati malam tahun baru dengan aktivitas yang edukatif dan menyenangkan, sementara orang tua dapat bersantai menikmati hiburan dan hidangan istimewa,” ujar Yeyen Heryawan, General Manager Aruna Senggigi Resort & Convention.

Dengan perpaduan suasana hutan tropis, atraksi hiburan, dan kehangatan keluarga, Aruna Magical Jungle menjadi destinasi terbaik untuk menyambut tahun baru di Pulau Lombok. Untuk informasi dan reservasi:

???? 087 800 199 777 / 0370-619 7777
???? @arunasenggigi | arunasenggigi.com

 

Sumber: Tribun Lombok
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved