Berita Lombok Timur
Semarak HUT Korpri di Lombok Timur: Warga Ikut Senam Massal di Taman Rinjani Selong
Ia berpesan kepada semua anggota Korpri agar mampu beradaptasi sesuai dengan perubahan zaman dan selalu bekerja sebaik-baiknya.
Penulis: Ahmad Wawan Sugandika | Editor: Dion DB Putra
Laporan Wartawan TribunLombok.com, Ahmad Wawan Sugandika
TRIBUNLOMBOK.COM, LOMBOK TIMUR - Warga Lombok Timur mengikuti senam massal di arena car free day Taman Rinjani Selong, Minggu (26/11/2023).
Kegiatan tersebut digelar sebagai bagian adri rangkaian peringatan HUT ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia atau Korpri di Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Saat membuka kegiatan tersebut, Penjabat (Pj) Bupati Lombok Timur H.M Juaini Taofik memberi apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi menyukseskannya.
Ia berpesan kepada semua anggota Korpri agar mampu beradaptasi sesuai dengan perubahan zaman dan selalu bekerja sebaik-baiknya.
"Untuk itu kita sebagai anggota Korpri harus mengikuti perkembangan zaman," ucapnya.
Kegiatan tersebut disemarakkan dengan undian doorprize bagi seluruh peserta.
Acara kian semarak ketika Pj. Bupati Lombok Timur ikut sumbang suara menyanyikan lagu ‘Separuh Napasku,’ sembari melempar hadiah kepada masyarakat yang berkumpul di depan panggung.
Pj. Bupati Lombok Timur Juaini Taofik saat itu didampingi ketua TP PKK.
Selain senam massal ada acara pemeriksaan kesehatan gratis di salah satu stand RSU.
Peringatan HUT Korpri juga diwarnai donor darah, skrining kesehatan dan pemeriksaan pap smear di pendopo Bupati Lombok Timur yang berlangsung selama empat hari.
Puncak kegiatan HUT Korpri yang dirangkaikan HUT ke-24 DWP dan Hari Kesehatan Nasionalakan berlangsung Rabu 29 November 2023 mendatang.
| Pria di Lombok Timur Tebas Adik Sendiri, Diduga karena Tanah Warisan |
|
|---|
| Polres Lombok Timur Tangkap Dua Warga Mataram Diduga Edarkan Sabu di Wanasaba |
|
|---|
| Bupati Lombok Timur Berikan Traktor untuk Dukung Program Pertanian di Lapas Selong |
|
|---|
| Sembalun Mountain Festival Dongkrak Omzet UMKM Lokal hingga Jutaan Rupiah |
|
|---|
| Seorang Perempuan di Lombok Timur Diduga Edarkan Narkotika, Barang Bukti Sabu 11,15 Gram Diamankan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/Taofik-buka-senam-massal.jpg)