Pilpres 2024

Usai Nonton MotoGP di Mandalika, Ganjar Pranowo Sebut Sudah Kantongi Nama Bacwapresnya

Usai menonton perhelatan MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia, Ganjar Pranowo sudah siap mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.

Penulis: Robby Firmansyah | Editor: Sirtupillaili
TRIBUNLOMBOK.COM/WAHYU WIDIYANTORO
Bacawapres PDIP Ganjar Pranowo bersama TGB HM Zainul Majdi ikut menonton MotoGP, Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023, Minggu (15/10/2023). 

Laporan Wartawan TribunLombok.com, Robby Firmansyah

TRIBUNLOMBOK.COM, MANDALIKA - Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo sudah mengantongi nama sosok bakal calon wakil presiden (Bacawapres) pendampingnya.

Usai menonton perhelatan MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia, Ganjar Pranowo sudah siap mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia.

"Sudah siap, tunggu saja," kata Ganjar Pranowo, saat ditemui TribunLombok.com usai menyaksikan final race MotoGP di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Minggu (15/10/2023).

Tapi saat disingung siapa nama sosok Cawapres yang akan mendampinginya, Ganjar Pranowo tidak berkomentar.

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu hanya membalas dengan senyuman sembari berjalan meninggalkan Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika.

Baca juga: Erick Thohir dan Sandiaga Uno Gantikan Presiden Jokowi di MotoGP Sirkuit Pertamina Mandalika

Sementara Tuan Guru Bajang atau TGB HM Zainul Majdi yang berada dibelakangnya hanya terdiam.

Saat wartawan melontarkan pertanyaan siapa nama Bacawapres yang akan mendampingi Ganjar Pranowo pada Pemilihan Presiden 2024.

TGB HM Zainul Majdi saat ini menjadi Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden (TPN GP).

Nama TGB juga sempat disebut masuk dalam bursa calon wakil presiden Ganjar Pranowo.

Kehadirannya menyaksikan balap MotoGP di Mandalika tahun ini merupakan yang kedua kalinya.

Dia datang sebagai penonton berbaur bersama warga, tahun ini Ganjar menonton dari tribun Grand Stand A tempat yang sama seperti tahun lalu.

Usai menonton MotoGP, Ganjar punya catatan tersendiri untuk Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika.

Menurutnya, di sirkuit harus lebih banyak lagi event agar menggerakkan ekonomi warga.

"Sudah bagus, harus banyak event dan dukungan hotel-hotel juga," kata Bacapres PDIP itu.

Sumber: Tribun Lombok
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved