DPP Partai Golkar Hormati Keputusan Pimpinan Yatofa Bodak TGH Fadli Hengkang ke Nasdem
Selama ini, Yatofa Bodak, menjadi episentrum yang menjadi lumbung suara Golkar, baik di pileg maupun pilkada.
Penulis: Lalu Helmi | Editor: Dion DB Putra
Dipastikannya sampai sejauh ini, hubungan keluarga Bodak dengan Partai Golkar masih berjalan harmonis.
"Saya tetap konsisten dan istiqamah di Golkar. Kalau saya apapun yang terjadi tetap di Golkar. Selama ini Golkar tidak pernah mengecewakan kami, dan saya siap memenangkan Partai Golkar di pemilu 2024," tegasnya.
Sebelumnya pimpinan Yatofa Bodak, TGH Fadli Fadil Thohir mengumumkan dirinya keluar dari Partai Golkar saat menerima kunjungan bakal calon Presiden dari partai Nasdem, Anies Baswedan di ponpesnya pada Senin (30/1/2023) lalu.
"Saya Haji Ahmad Fadli Fadil Thohir, pendiri yayasan pondok pesantren Yatopa Bodak, sebagai anggota Golkar dengan nomor KTA 23050000235, tahun 1987. Dengan ini saya menyatakan diri keluar dari Partai Golkar," ucapnya.
Meski demikian, TGH Fadli menekankan keputusannya keluar dari Golkar dan lalu masuk Nasdem itu merupakan keputusan pribadinya. Dia tidak mewakili keputusan dari saudara-saudaranya yang lain, Sepe Suhaili, Fuaddi dan Humaidi.
"Ada tidak aturan adik saya Fuaddi, Suhaili harus ikut (keluar), tidak ada. Yang terikat itu saya dengan yayasan saya, dan jamaah saya. Apakah mereka mau ikut atau tidak, itu terserah mereka," ujarnya. (*)
| Angkatan Muda Partai Golkar Laporkan Akun Pembuat Meme Bahlil Lahadalia, Menteri ESDM: Saya Gak Tahu |
|
|---|
| Fraksi NasDem DPRD Lombok Tengah Gelar Refleksi 1 Tahun Kinerja |
|
|---|
| Didukung Wakil Wali Kota Mataram, Edy Sopyan Makin Mantap Jadi Ketua DPD II Golkar Kota Mataram |
|
|---|
| Kader Milenial Kuasai Struktur Golkar NTB, Mohan: Porsinya 60 Persen |
|
|---|
| Komisi III DPR RI Atensi Kasus Pembunuhan 2 Anggota Polisi di NTB |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/Sari-Yuliati-cantik.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.