Survei BI: Ekspektasi Masyarakat Terhadap Kondisi Ekonomi Menurun
Erwin Haryono mengungkapkan, penurunan ekspektasi konsumen dipengaruhi oleh penurunan seluruh komponen pembentuknya.
Berdasarkan kelompok usia, penurunan indeks terjadi pada sebagian besar kelompok usia responden, kecuali kelompok responden rentang usia 20 tahun hingga 30 tahun.
Pun Indeks Ketersediaan Lapangan Kerja pada bulan laporan tercatat 113,0 atau turun dari 117,6 pada bulan Juni 2023. Indeks tercatat turun pada hampir seluruh kategori pendidikan, terdalam pada kelompok responden dengan tingkat pendidikan sarjana.
Sementara itu, keyakinan konsumen dalam melakukan pembelian barang tahan lama (durable goods) terpantau meningkat, terutama pada responden dengan tingkat pengeluaran Rp 4,1 juta hingga Rp 5 juta dan lebih dari Rp 7 juta.
Berdasarkan kelompok usia, Indeks Pembelian Barang Tahan Lama terindikasi meningkat, terutama pada kelompok responden usia 20 tahun hingga 40 tahun, setra responden di atas 60 tahun. Meski menurun, IKE Saat Ini masih berada dalam zona optimistis, alias indeks di atas 100.
Belanja Turun Tipis
Rata-rata porsi pendapatan konsumen yang dibelanjakan turun tipis pada bulan Juli 2023. Ini tercermin dari rata-rata proporsi pendapatan konsumen untuk konsumsi atau average propensity to consume ratio Juli 2023 yang sebesar 75,5 persen.
Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Erwin Haryono bilang, rasio tersebut turun tipis bila dibandingkan dengan bulan sebelumnya yang sebesar 75,7 persen.
"Rata-rata porsi konsumsi terhadap pendapatan terpantau menurun hampir seluruh kategori pengeluaran, kecuali pada responden dengan tingkat pengeluaran Rp 1 juta hingga Rp 2 juta," tulis Erwin dalam laporannya, Selasa (8/8/2023).
Sejalan dengan hal ini, porsi pendapatan konsumen yang ditabung tercatat naik dibandingkan dengan bulan sebelumnya.
Tercermin dari proporsi pendapatan konsumen yang disimpan (saving to income ratio) yang sebesar 15,4 persen atau naik tipis dari 15,3 persen pada Juni 2023.
Porsi tabungan terhadap pendapatan pada responden terindikasi meningkat pada responden dengan tingkat pengeluaran Rp 2,1 juta hingga Rp 3 juta dan Rp 4,1 juta hingga Rp 5 juta per bulan.
Selain itu, porsi pendapatan konsumen yang digunakan untuk membayar utang pun meningkat. Ini tercermin dari debt to income ratio yang sebesar 9,1 persen atau meningkat dari 9,0 persen pada bulan sebelumnya. *
| Bank Indonesia Jadi Sponsor Utama dalam Mahasiswa UMMAT Expo 2 Tahun 2025 |
|
|---|
| BI Rate Mei 2025 Turun Jadi 5,50 Persen |
|
|---|
| 4 Uang Kertas Rupiah Ini Dicabut dan Tidak Berlaku Lagi Mulai 30 April 2025 |
|
|---|
| BI Rate April 2025 Tetap Dipertahankan pada Level 5,75 Persen |
|
|---|
| Kapan Bank Buka Setelah Lebaran? Cek Jadwal Operasional BCA, BRI, BNI, Mandiri, BSI, dan BI |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/bank-indonesia-kantor.jpg)