Survei BI: Ekspektasi Masyarakat Terhadap Kondisi Ekonomi Menurun
Erwin Haryono mengungkapkan, penurunan ekspektasi konsumen dipengaruhi oleh penurunan seluruh komponen pembentuknya.
TRIBUNLOMBOK.COM, JAKARTA - Ekspektasi masyarakat terhadap kondisi ekonomi enam bulan ke depan, terpantau menurun. Bank Indonesia (BI) mencatat, Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) pada Juli 2023 sebesar 133,2, atau lebih rendah dari 137,5 pada bulan sebelumnya.
Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono mengungkapkan, penurunan ekspektasi konsumen dipengaruhi oleh penurunan seluruh komponen pembentuknya.
Baca juga: Perbanyak Penggunaan QRIS, Bank Indonesia NTB Buka Donasi di Event TribunLombok.com
Baca juga: Bank Indonesia NTB dan TPID Kota Mataram Akan Gelar Operasi Pasar Murah, Catat Tanggal dan Lokasinya
"Penurunan terjadi pada ekspektasi terhadap kegiatan usaha dan ketersediaan lapangan kerja, juga ekspektasi penghasilan," terang Erwin dalam keterangannya, Selasa (8/8/2023).
Erwin merinci, Indeks Ekspektasi Penghasilan tercatat 136,4 atau lebih rendah dari 138,1 pada bulan sebelumnya.
Berdasarkan usia, penurunan ekspektasi terhadap penghasilan ke depan terutama terjadi pada responden rentang usia 51 tahun hingga 60 tahun.
Sedangkan Indeks Ekspektasi Kegiatan Usaha pada Juli 2023 tercatat 133,6 atau lebih rendah dari 138,7 pada bulan sebelumnya. Indeks tersebut terpantau menurun pada seluruh kelompok usia, dengan penurunan terdalam pada responden dengan usia 51 tahun hingga 60 tahun.
Selanjutnya, konsumen juga memperkirakan ketersediaan lapangan kerja pada enam bulan mendatang akan menurun.
Tercermin dari Indeks Ekspektasi Ketersediaan Lapangan Kerja tercatat 129,8 atau lebih rendah dari 135,6 pada bulan Juni 2023. Penurunan terdalam terjadi pada kelompok responden dengan tingkat pendidikan akademi, juga menurun pada seluruh kelompok usia responden.
Lebih lanjut, meski menurun, Erwin bilang IEK masih berada dalam zona optimistis, alias indeks di atas 100.
Keyakinan konsumen menurun pada Juli 2023, bila dibanding bulan sebelumnya. BI mencatat, Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Juli 2023 sebesar 123,5 atau menurun dari 127,1 pada Juni 2023. Erwin Haryono mengungkapkan, penurunan IKK didorong oleh penurunan komponen pembentuknya.
“Keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini dan ekspektasi terhadap kondisi ekonomi ke depan lebih rendah dari bulan sebelumnya,” terang Erwin.
Keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini nampak menurun pada Juli 2023. BI mencatat, Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) Saat Ini pada Juli 2023 sebesar 113,8 atau menurun dibandingkan 116,8 pada bulan sebelumnya.
Penurunan IKE Saat Ini didorong oleh penurunan dua komponen pembentuknya, yaitu Indeks Penghasilan Saat Ini dan Indeks Ketersediaan Lapangan Kerja.
Meski demikian, Erwin mengungkapkan ada peningkatan salah satu komponen pembentuknya. "Indeks Pembelian Barang Tahan Lama tercatat mengalami peningkatan," tutur Erwin.
Ia merinci, Indeks Penghasilan Saat Ini tercatat sebesar 119,7 atau menurun dari 125,1 pada bulan sebelumnya. Penurunan terlihat, terutama pada responden dengan tingkat pengeluaran Rp 1 juta hingga Rp 2 juta per bulan.
| Bank Indonesia Jadi Sponsor Utama dalam Mahasiswa UMMAT Expo 2 Tahun 2025 |
|
|---|
| BI Rate Mei 2025 Turun Jadi 5,50 Persen |
|
|---|
| 4 Uang Kertas Rupiah Ini Dicabut dan Tidak Berlaku Lagi Mulai 30 April 2025 |
|
|---|
| BI Rate April 2025 Tetap Dipertahankan pada Level 5,75 Persen |
|
|---|
| Kapan Bank Buka Setelah Lebaran? Cek Jadwal Operasional BCA, BRI, BNI, Mandiri, BSI, dan BI |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/bank-indonesia-kantor.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.