Kisah Romi Humandi, Pemuda Lombok Timur Punggawa Timnas Futsal Indonesia yang Selalu Ingat Pesan Ibu

Romi Humandi mengawali karir dengan membawal Provinsi NTB di PON Papua hingga membela klub lokal Vamos FC Mataram

Istimewa/Romi Humandi
Aksi pemuda kelahiran Selagik, Kecamatan Terara, Lombok Timur Romi Humandi (24) pada salah satu laga Timnas Futsal Indonesia di ajang Internasional Futsal Cup 2022. 

"Yang paling berperan dalam karir saya almarhumah Inaq Tan yang selalu menjadi semangat motivasi saya untuk berjuang kuat," tuturnya.

Baca juga: Liga Profesional Futsal Segera Digelar di GOR Tripat Lombok Barat, 8 Tim Nasional Akan Berjibaku

Dia mengingat satu pesan ibunya yang selalu jadi motivasinya dalam berjuang hingga saat ini.

"Beliau selalu bilang sama saya, semangat semoga pilihan karir kamu dalam bermain futsal ini bisa sukses, ibu cuma bisa mendoakan kamuu semoga menjadi orang sukses," kata Romi sambil menirukan sepenggal petuah ibunya.

Sosok ayahnya pun tak kalah penting lewat doa dan dukungan di luar lapangan.

Romi berharap ke depannya bisa di panggil kembali membela Timnas Futsal Indonesia di ajang AFC Cup mendatang.

Romi menitipkan pesan bagi pemuda NTB yang hendak melanjutkan karir dalam bidang olahraga hingga bisa mengharumkan nama negara.

"Semangat terus latihannya dan jangan lupa berdoa, latihan yg sungguh-sungguh, jangan setengah-setengah, insha allah rejeki gak akan kemana, percaya proses saja, dan selalu yakin usaha itu tidak akan pernah mengkhianati hasil," tutup Romi.

(*)

Sumber: Tribun Lombok
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved