MPLS SMKN 5 Mataram Diisi Materi Wawasan Kebangsaan
Dipaparkan contoh sederhana penerapan wawasan kebangsaan dalam kehidupan di sekolah saat kegiataan pemberian materi MPLS SMKN 5 Mataram
TRIBUNLOMBOK.COM, MATARAM - SMKN 5 Mataram mengisi awal tahun ajaran 2022/2023 dengan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).
Salah satu materi MPLS SMKN 5 Mataram pada Rabu (20/7/2022) yakni wawasan kebangsaan yang diisi Kapolsek Pagutan Iptu I Putu Sastrawan.
"Wawasan kebangsaan adalah pandangan kita terhadap bangsa yang bersatu tidak membeda-bedakan suku, ras, dan agama. Kita tidak boleh bergaul berdasarkan agama tapi kita bergaul dengan semua teman walaupun berbeda agama," jelasnya.
Dia memberi contoh sederhana penerapan wawasan kebangsaan dalam kehidupan di sekolah.
Baca juga: Mengenal Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau MPLS, Termasuk di Jenjang SMP Kota Mataram
"Contohnya upacara bendara setiap hari Senin mencintai produk dalam negeri Indonesia, saling toleransi dengan teman yang berbeda keyakinan. Misalnya mengucapkan selamat hari raya kepada teman yg merayakan keagamaan, itu perupakan sikap wawasan kebangsaan yang perlu kita pupuk bersama," papar Sastrawan.
Dia menegaskan, perbedaan bukan menjadi alasan untuk bertindak intoleran.
Namun, siswa pun diberi penekanan untuk mewaspadai gerakan radikalisme.
"Radikalisme akan merusak persatuan dan kesatuan bangsa. Radikalisme sangat bisa mengancam persatuan anak bangsa kita tetap mempertahankan negara kita," sebutnya.
Wakil Kepala SMKN 5 Mataram Piqrul Islami menyebut siswa baru yang mengikuti MPLS berjumlah 300 orang.
Dia berharap, materi kebangsaan dapat menjadikan peserta didik lebih mencintai NKRI.
"Serta menumbuhkan sikap toleransi dengan sesama anak didik kami yang berbeda keyakinan," urainya.
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/mpls-smkn-5-mataram-pagutan.jpg)