Isi Chat Ibu Hamil yang Tewas di Hotel Palembang Terungkap, Picu Cemburu Suami hingga Nyaris Pisah
Isi chat ibu hamil sebelum tewas di hotel Palembang bikin suami cemburu. Polisi dalami hubungan korban dan pria misterius di CCTV.
Ringkasan Berita:
- AP (22), wanita hamil muda, ditemukan tewas di kamar Hotel Lendosis Palembang dengan kondisi mengenaskan.
- CCTV hotel menunjukkan korban datang bersama seorang pria pada 10 Oktober 2025. Pria itu keluar sendirian dua jam kemudian dan mengunci pintu dari luar. Identitas pelaku kini sudah dikantongi polisi.
- Sebelum tewas, korban sempat berselisih dengan suaminya, Adi Rosadi, setelah ketahuan berkomunikasi mesra dengan pria lain. Meski sempat hampir bercerai, keduanya berdamai.
TRIBUNLOMBOK.COM - Misteri kematian AP (22), ibu hamil yang ditemukan tewas di kamar hotel Palembang, mulai terungkap.
Sebelum ditemukan tak bernyawa, AP ternyata sempat menyimpan isi chat dengan pria lain yang membuat sang suami naik pitam hingga hampir pisah.
Peristiwa tragis itu terjadi di Hotel Lendosis, lantai dua kamar nomor 8, Jalan Printis Kemerdekaan, Kelurahan Lawang Kidul, Kecamatan IT II Palembang, Sabtu (11/10/2025).
Saat itu, seorang pegawai hotel hendak mengecek kamar yang seharusnya sudah waktunya check out.
Namun, pintu kamar terkunci dari dalam. Setelah beberapa kali dipanggil dan tak ada jawaban, petugas akhirnya membuka pintu dengan kunci cadangan.
Usai pintu terbuka, terungkap AP sudah tergeletak tak bernyawa dengan kondisi mengenaskan.
Tangannya terikat menggunakan kerudung miliknya sendiri, sementara bagian mulutnya disumpal menggunakan celana dalam. Tubuh korban juga ditutupi selimut.
Selain itu, di pergelangan tangan korban juga terdapat lebam dan bekas jeratan di leher. Tak adanya luka di paha namun ditemukan bercak darah di sana, menjadi pertanda AP tengah hamil trimester pertama.
Sebelum tewas, AP terekam CCTV datang bersama seorang pria pada Jumat (10/10/2025) sekitar pukul 16.00 WIB. Pria tersebut tampak membayar kamar di kasir hotel, mengenakan sweater dan masker yang diselipkan di dagu.
Sementara AP terlihat mengenakan hijab pink dan rok panjang, sambil menenteng jaket dinas miliknya. Diketahui, AP bekerja sebagai driver ojek online yang mengantar makanan.

Dua jam kemudian, sekitar pukul 18.00 WIB, pria itu terekam keluar dari kamar sendirian dan mengunci pintu dari luar. Sejak saat itu, AP tak pernah terlihat lagi hingga akhirnya ditemukan tak bernyawa keesokan harinya.
Selain dugaan pembunuhan, polisi menemukan fakta bahwa sepeda motor milik AP turut raib. Pelaku diduga kuat membawa kabur kendaraan tersebut setelah membunuh korban.
Untuk memastikan penyebab pasti kematian AP, tim gabungan dari Polda Sumsel melakukan exhumasi atau penggalian kembali jenazah yang telah dimakamkan di TPU Talang Petai, Palembang, pada Selasa (14/10/2025).
Tindakan exhumasi dilakukan oleh tim Laboratorium Forensik Polda Sumsel, Dokpol Polda Sumsel, dan Inafis Polrestabes Palembang.
“Ya, exhumasi dilakukan untuk mengetahui kematian korban akibat apa,” ujar Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, AKBP Andrie Setiawan.
Hotel Melati di Kota Mataram Alih Status Jadi Kos Elit, Pemkot Dilema Soal Target Pajak |
![]() |
---|
Kisah Tragis Wanita Hamil di Palembang: Pamitan Antar Suami, Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar Hotel |
![]() |
---|
MotoGP 2025 Diklaim Jadi Penyelenggaraan Terbaik: 44 Extra Flights, Okupansi Hotel 100 Persen |
![]() |
---|
Event MotoGP Dongkrak Perekonomian Warga, Kamar Hotel Penuh UMKM Kebanjiran Order |
![]() |
---|
Perkenalkan Batik Sasambo, Aruna Senggigi Hadirkan Aktivitas Budaya untuk Tamu |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.