Pilkada NTB
Keluarga Besar Puri Cakranegara Siap Menangkan Iqbal-Dinda di Pilgub NTB
Anak Agung Ketut Oka dari Puri Mayure mengatakan, dukungan yang ia berikan kepada Lalu Iqbal berdasarkan hasil renungan dan pertimbangan yang mendalam
“Mereka banyak menyampaikan harapan agar siapapun yang menjadi gubernur diharapkan gubernur itu menjadi milik semua orang, kelompok dan agama. Dan tidak ada diskriminasi,” ungkapnya.
Menurut Lalu Iqbal, keluhan masyarakat tersebut harusnya menjadi kewajiban semua orang yang menjadi pemimpin.
Ia mengatakan seorang Gubernur itu bukan hanya menjadi pemimpin satu kelompok atau golongan saja. Namun harus mampu menjadi milik semua pihak.
“Saya menyampaikan tadi dan meminta doa agar saya bisa menjadi pemimpin yang bisa menjadi pemimpin bagi semua orang dan semua umat dan agama,” katanya.
Lebih jauh, Jubir Kemenlu ini melihat masyarakat di wilayah Cakranegara nampaknya hidup sangat harmonis. Ia menyebut masyarakat di sana mampu hidup berdampingan meski berbeda agama.
Santri jebolan Ponpes Assalam Surakarta ini mengatakan hal itu penting untuk dijaga seterusnya.
(*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.