Pilkada 2024
Sosok Abdul Hakim Siap Maju Pilkada Lombok Tengah 2024, Dapat Dukungan Zulkieflimansyah
Abdul Hakim kader PKS diprediksi maju di Pilkada Lombok Tengah, anak TGH Ibrahim dan Hj Suryatni itupun sudah mendapatkan restu Zulkieflimansya
Penulis: Sinto | Editor: Idham Khalid
Laporan Wartawan Tribunlombok.com, Sinto
TRIBUNLOMBOK.COM, LOMBOK TENGAH - Poster Abdul Hakim kader (PKS) yang diprediksi maju di Pilkada Lombok Tengah banyak bermunculan di media sosial.
Pria kelahiran Leneng 1975 itu mengaku siap meramaikan bursa calon bupati dan membawa angin perubahan di Lombok Tengah apabila diberikan kepercayaan oleh masyarakat.
Diketahui, Abdul Hakim merupakan salah satu perintis berdirinya Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Lombok Tengah.
Baca juga: Syarat Calon Independen Maju Pilkada Lombok Tengah 2024 Wajib Penuhi 57.931 Lembar KTP
Sosoknya dari keturunan kalangan tokoh agam dari TGH Ibrahim dan Hj Suryatni, menguatkan daya tawar untuk maju dalam kontestasi Pilkada Lombok Tena nanti.
Menanggapi ikwal kesiapan maju Pilkada, Abdul Hakim hanya menjawab singkat pertanyaan wartawan.
"Untuk kesiapan lebih lanjut, kami akan diskusikan terlebih dahulu," kata Abdul Hakim saat dikonfirmasi Tribun Lombok di Praya, Senin (4/5/2024).
Pria yang karib disapa Ustad Hakim itu diketahui merintis berdirinya Baznas Lombok Tengah pada 2016. Saat itu, dia menjabat ketua.
Baca juga: Politisi Golkar HM Nursiah Siap Bertarung di Pilkada Lombok Tengah 2024
Pada 2017 - 2020 menjabat Wakil Ketua Baznas Lombok Tengah. Kemudian, pada 2020 - 2025 menjabat Wakil Ketua Baznas Provinsi NTB.
Pada 2015 - sekarang, Abdul Hakim menjabat Direktur Kantor Hukum Abdul Hakim dan Rekan.
Selain itu, ia merupakan Asesor LSP BAZNAS RI sejak 2019 - sekarang. Selanjutnya, Trainer LSP Baznas RI sejak 2023-Sekarang.
Dapat Dukungan dari Zulkieflimansyah
Salah satu tokoh politik yang mendukung Abdul Hakim maju pilkada ialah bakal calon Gubernur NTB Zulkieflimansyah.
Mantan Gubernur NTB yang karib disapa Bang Zul itu menyebut ada dorongan masyarakat agar Abdul Hakim maju menjadi calon bupati atau wakil bupati.
"Saya akan mendukung, membantu nantinya. Apalagi, saya juga akan kembali maju pada Pilgub NTB," kata Bang Zul di kediaman Abdul Hakim.
Baca juga: Perindo Bidik Duet Khairul Rizal-Megawati Lestari di Pilkada Lombok Tengah 2024
"Intinya, jangan pernah takut atau merasa kalah sebelum bertanding. Contohnya saya dengan Ibu Rohmi waktu itu, banyak yang meragukan karena bersaing dengan tokoh-tokoh hebat. Nyatanya, Alhamdulillah kami menang," sambung Bang Zul.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/Abdul-Hakim.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.