Profil Atlet Bulu Tangkis Shesar Rivan Rhustavito, Penentu Kemenangan Lawan Jepang di Piala Thomas

Shesar Vito Rhustavito yang biasa disapa Vito ini, seorang atlet bulu tangkis yang sudah bergabung di klub PB Djarum sejak tahun 2007.

Penulis: Setyowati Indah Sugianto | Editor: Lalu Helmi
aAkun twitter resmi PBSI @INABadminton
Atlet Bulu Tangkis Shesar Rivan Rhustavito 

Laporan Wartawan TribunLombok.com, Setyowati Indah Sugianto

TRIBUNLOMBOK.COM, MATARAM - Shesar Vito Rhustavito yang biasa disapa Vito ini, seorang atlet bulu tangkis yang sudah bergabung di klub PB Djarum sejak tahun 2007.

Pri kelahiran Sukoharjo, Jawa Tengah ini selain bermain tepok bulu menekuni olahraga lain yakni sepak bola.

Vito sudah banyak mengikuti berbagai turnamen mulai Sirnas (Sirkuit Nasional) hingga turnamen internasional.

Baca juga: Indonesia Buka Peluang Lolos ke Semifinal Setelah Menang 4-0 atas Filipina

Baca juga: Hasil Piala Thomas: Indonesia Jumpa India di Final

Dilansir oleh wikipedia dia mendapatkan banyak prestasi yang diraih di sektor tunggal putra seperti Juara 3 Djarum Superliga Badminton Indonesia 2011 (Beregu Putra), Juara  Kejurnas (Kejuaraan Nasional) tahun 2010.

Juara Indonesia International Challenge 2017 (tunggal putra), juara Djarum Sirkuit Nasional Jawa Tengah Open 2017 (tunggal dewasa putra), juara Indonesia International Series 2017 (tunggal putra), juara Kejurnas Beregu Campuran Dewasa Antar Klub 2016, juara Indonesia International Challenge 2016 (Tunggal Putra), juara USM Indonesia International Series 2018 (tunggal putra), dan juara Djarum Superliga Badminton 2019 (Beregu Putra).

Saat ini vito berada di rangking 24 dunia per tanggal 3 Mei 2022 kemarin.

Dilansir kompas.com Vito menang mudah pada partai kelima semifinal Thomas Cup 2022 melawan Kodai Naraoka (Jepang) lewat straight game 21-17, 21-11.

Hasil Piala Thomas 2022 tersebut sekaligus mengantarkan Indonesia ke partai final dan bertemu dengan India.

Selain itu, Vito tidak pernah terkalahkan saat mengikuti ajang Piala Thomas baik edisi Thomas Cup 2020 maupun Thomas Cup 2022.

Berikut Rekor Shesar Vito Rhustavito di Piala Thomas

Piala Thomas 2022
Shesar Hiren Rhustavito vs Jia Wei Joel Koh (Singapura) 21-16, 21-7
Shesar Hiren Rhustavito vs Sitthikom Thammasin (Thailand) 21-19, 21-14
Shesar Hiren Rhustavito vs Jeon Heyok Jin (Korea Selatan) 19-21, 21-8, 21-10
Shesar Hiren Rhustavito vs Kodai Naraoka (Jepang) 21-17, 21-11

Piala Thomas 2020
Shesar Hiren Rhustavito vs Mohamed Abderrahime Belarbi (Aljazair) 21-6, 21-12
Shesar Hiren Rhustavito vs Adulrach Namkul  (Thailand) 23-21, 10-21, 21-8
Shesar Hiren Rhustavito vs Chi Yu Jen (China Taipei) 16-21, 21-18, 21-19 

 

(*)

Sumber: Tribun Lombok
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved