HATI-HATI ! Jangan Konsumsi Makanan dan Minuman Ini saat Migran
Hati-hati, jangan dekati makanan dan minuman ini saat kamu sedang migrain. Akan memperburuk
TRIBUNLOMBOK.COM - Hati-hati, jangan dekati makanan dan minuman ini saat kamu sedang migrain. Akan memperburuk.
Migrain dapat membuat kepala terasa berdenyut dan menyebabkan nyeri hebat. Produktivitas bisa terhambat karenanya.
Biasanya si penderita akan melakukan berbagai cara untuk meredakan nyeri kepala ini.
Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk meredakan migren, mulai dari membaringkan tubuh, mengompres kepala, hingga minum obat pereda nyeri.
Sebenarnya ada satu hal lagi yang bisa dilakukan untuk mengurangi nyeri yaitu menghindari makanan pemicu migrain.
Baca juga: 5 Jenis Sakit Kepala yang Perlu Kamu Ketahui! Beda Jenis, Beda pula Cara Meredakannya
Ahli saraf dan spesialis sakit kepala di New York Cynthia Armand menyebutkan, saat migrain otak mengalami stres tingkat tinggi dan peradangan yang meningkat.
“Konsumsi makanan tertentu dapat memperburuk migrain,” ujar Armand seperti dikutip Pop Sugar.
Lebih lanjut ia menjelaskan, pada dasarnya makanan tidak menyebabkan migrain, namun ada bahan dan pengawet tertentu di dalam makanan yang jadi pemicu.
Baca juga: Cara Cegah Sakit Punggung karena Terlalu Sering Duduk, Jangan Salah Posisi Tidur
Oleh karenanya, penting untuk mengetahui bahan-bahan makanan yang bisa memicu atau bahkan memperburuk migrain. Berikut ulasannya.
1. Cokelat
Cokelat mengandung magnesium dosis tinggi yang dapat membantu meredakan kram dan nyeri menstruasi. Tapi di sisi lain, cokelat juga bisa memicu terjadinya migrain.