Pilpres 2024
Hary Tanoe Sebut Ganjar Pranowo Masih Muda dan Berkomitmen, Perindo Gabung dengan PDIP
Saat ke PDIP, Hary Tanoe didampingi Waketum Syafril Nasution, Waketum Ferry Kurnia, Waketum Boyke Novrizon, dan Ketua Harian Perindo Tuan Guru Bajang.
TRIBUNLOMBOK.COM, JAKARTA - Partai Perindo resmi bergabung dengan PDIP untuk mengusung Ganjar Pranowo sebagai Capres dalam Pilpres 2024.
Dukungan dan kerja sama politik itu dilakukan langsung oleh Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo (Hary Tanoe) saat menemui Ketum PDIP Megawati di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Jumat (9/6/2023).
Baca juga: Ganjar Pranowo: Pak Hary Tanoe Terima Kasih, Saya Diapit Ketua Hariannya Pak TGB
Saat ke PDIP, Hary Tanoe didampingi Waketum Syafril Nasution, Waketum Ferry Kurnia, Waketum Boyke Novrizon, dan Ketua Harian Perindo Tuan Guru Bajang.
Sementara dari PDIP hadir Megawati, Ketua DPP Puan Maharani, Ketua DPP Prananda Prabowo, Sekjen Hasto Kristiyanto, hingga Capres Ganjar Pranowo.
Langkah politik Hary Tanoe ini cukup menarik karena sebelumnya dia juga sempat menemui Ketum Gerindra, Prabowo Subianto, dan Ketum Golkar, Airlangga Hartarto. Pertemuan itu dilakukan pada awal April 2023 lalu.
Dalam pertemuan itu, Hary Tanoe dengan Prabowo dan Airlangga juga sama-sama membahas soal politik.
Bahkan, muncul sinyal-sinyal Hary Tanoe bakal bergabung dengan Koalisi Besar dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).
Namun akhirnya, Jumat kemarin Hary Tanoe memutuskan untuk bergabung dengan PDIP untuk mengusung Ganjar sebagai Capres. Salah satu alasan mengapa Perindo memilih mengusung Ganjar, karena figurnya yang sangat diterima masyarakat.
Hary Tanoe juga menilai Ganjar sebagai sosok pemimpin yang masih muda serta memiliki komitmen untuk melanjutkan pembangunan sebelumnya. Termasuk komitmen dalam melanjutkan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang telah dilakukan oleh Presiden Jokowi.
"Bapak Ganjar Pranowo adalah figur yang kita tahu sangat diterima masyarakat, masih muda. Dan yang paling penting memiliki komitmen untuk melanjutkan pembangunan apa yang sudah baik, yang kita lihat pada hari ini. Termasuk tadi yang disebut dalam pidato beliau, IKN, dan lain sebagainya," kata Hary Tanoe dalam tayangan video di kanal YouTube PDI Perjuangan, Jumat (9/6/2023).
Pasalnya, menurut Hary Tanoe, dalam membangun sebuah negara diperlukan kontinuitas. Kontinuitas ini menjadi hal yang penting agar pembangunan negara dari masa kepemimpinan sebelumnya bisa terus berlanjut hingga selesai.
"Jadi membangun sebuah negara tentunya continuity (kontinuitas) itu penting sekali," ungkap Hary Tanoe.
Merespons tambahan amunisi dukungan dari Perindo, Ganjar meyakini dirinya akan memenangkan Pilpres 2024 hanya dalam satu putaran. Ganjar pun mengajak semua partai politik pendukungnya agar saling bekerja sama dalam pemenangan Pilpres 2024.
"Kalau kita berkunjung ke daerah, kita mengkonsolidasi partai, kita bertemu pada saat pertemuan kita mampir berkoordinasi dengan PPP, rasanya sekarang nambah dengan Perindo, sehingga kita bisa mendapat masukan dan Insya Allah kita akan memenangkan ini satu putaran," kata Ganjar.
Gubernur Jawa Tengah ini mengucapkan terima kasih atas dukungan Hary Tanoe dan partainya.
Kunci Jawaban Soal Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial Kurikulum Merdeka Kelas 5 SD Bab 1 Halaman 30 |
![]() |
---|
Alasan Partai Perindo Dukung Ganjar Pranowo: Sosok Penerus Jokowi Hingga Soal Ideologi |
![]() |
---|
Daftar Partai Berpeluang Beri Gebrakan di Pemilu 2024 NTB: Perindo, Gelora, dan Nasdem |
![]() |
---|
Wakil Ketua DPW Perindo NTB Tanggapi Pernyataan Ahmad Supli Mengenai Penyebar Poster |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.