RSUD Provinsi NTB
Menkes RI Budi Gunadi Sadikin Apresiasi Perkembangan Pesat RSUD NTB yang Sukses Bedah Jantung
Keberhasilan itu merupakan bagian dari upaya pengampuan dari RS Pusat Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita, Jakarta.
Penulis: Lalu Helmi | Editor: Dion DB Putra
Laporan Wartawan TribunLombok.com, Lalu Helmi
TRIBUNLOMBOK.COM, MATARAM - Tim dokter Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) sukses melakukan operasi jantung terbuka pertama.
Keberhasilan itu merupakan bagian dari upaya pengampuan dari RS Pusat Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita, Jakarta.
Baca juga: RSUD NTB Jadi Rumah Sakit Pertama yang Lakukan Operasi Bedah Jantung di Wilayah Indonesia Timur
Dengan keberhasilan operasi jantung terbuka pertama itu, Menkes Budi Gunadi Sadikin mengharapkan layanan jantung di NTB bisa mengurangi angka kesakitan dan kematian akibat penyakit jantung di NTB.
“Saya bangga sekali, ini merupakan salah satu provinsi di luar Jawa yang maju. Saya doakan semoga RSUD NTB bisa terus maju bukan hanya di layanan jantung tapi juga di layanan stroke, kanker, dan juga yang terkait dengan ginjal,” ujar Menkes Budi pada konferensi pers pascaoperasi jantung terbuka pertama secara virtual pada Jumat (16/12/2022).
Operasi jantung terbuka adalah operasi jantung yang menggunakan heart lung machine. Artinya operasi dilakukan dengan menjadikan fungsi jantung dan fungsi paru diambil alih oleh mesin.
Prosesnya dilakukan dengan membuka dada pasien untuk memasangkan saluran-saluran dari mesin ke jantung.
Operasi jantung terbuka di RSUD NTB berlangsung mulai pukul 07.00 WITA.
Persiapan layanan operasi jantung terbuka ini dilakukan cukup singkat kurang dari 1 tahun. Mulai dari SDM sudah disekolahkan untuk meningkatkan kapasitas kemampuan, kamar operasi, ICU serta flow pasien pun sudah dipersiapkan secara baik.
Bahkan satu minggu yang lalu sudah dilakukan assessment ulang dinyatakan baik. Kemudian pasien disiapkan untuk dilakukan operasi dan selesai hari ini.
Pada hari Sabtu (17/12/2022) ini akan dilakukan lagi operasi jantung terbuka terhadap seorang pasien.
Para tokoh penting yang hadir dalam konferensi kemarin antara lain sebagai berikut.
- dr Dicky Aligheri, Sp.BTKV (K), anggota tim Bedah Jantung RS Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita.
- Dr.dr. Basuni Radi, Sp.JP (K), direktur SDM, Pendidikan dan Pelatihan RS Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita.
- Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTB, dr. H. Lalu Hamzi Fikri, MM, MARS
- Dr. dr. HANANTO ANDRIANTORO, Sp.JP(K), ketua Tim Pengampu Layanan Kardiovaskuler.
- dr. Maz Isa Ansyori Arsatt, Sp.BTKV, dokter Spesialis RSUD Provinsi NTB.
- dr. Yout Savitri, MARS, Kasubdit Pengelolaan Rujukan dan Pemantauan RS Direktorat Pelayanan Kesehatan.
- Hadir secara daring Prof. dr. Dante Saksono Harbuwono. Sp.PD, KEMD, Ph.D, wakil Menteri Kesehatan RI.
- Dr.dr. Iwan Dakota Sp.JP (K), direktur Utama RS Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita. (*)
Dokter Jack: Kami di RSUD Provinsi Nusa Tenggara Barat Tak Henti-hentinya Melakukan Inovasi |
![]() |
---|
Direktur RSUD Provinsi NTB Dokter Jack Hadiri Fun ASN Triathlon 2022 |
![]() |
---|
Hari AIDS Sedunia, RSUD Provinsi NTB Gelar Edukasi Kesehatan Reproduksi Bagi Remaja |
![]() |
---|
Direktur RSUD Provinsi NTB Mendorong Jajarannya Terus Meningkatkan Kualitas Pelayanan |
![]() |
---|
Profil dan Sejarah Lahirnya RSUD Provinsi NTB, Zaman Kolonial hingga Menjadi RS Rujukan |
![]() |
---|