WSBK Mandalika 2022
Alvaro Bautista Juara Dunia WSBK 2022 Usai Finis Meyakinkan di Sirkuit Mandalika
Pembalap Spanyol Alvaro Bautista memastikan gelar juara dunia WSBK 2022 setelah finis kedua Race 2 di Sirkuit Mandalika, Minggu (13/11/2022).
Penulis: Wahyu Widiyantoro | Editor: Sirtupillaili
Tapi Rea tak membiarkan kondisi itu lama-lama karena dia mampu kembali menyalip Bassani di tikungan 12 satu lap kemudian.
Di lap yang sama yakni lap 11, pembalap Yamaha Kohta Nozane terhempas ke tepian tikungan 11.
Persaingan makin sengit di barisan depan setelah Bautista akhirnya bisa menyalip Toprak di tikungan 1 pada lap 14.
Namun keunggulan Bautista tidak bertahan lama.
Toprak kembali melawan dengan mendahului Bautista di tikungan 10.
Bautista tak menyerah begitu saja sehingga memanfaatkan tikungan 15 untuk menyalip Toprak kembali.
Bautista memimpin lagi di lap 15.
Lagi-lagi Toprak menggunakan keunggulan Yamaha untuk menyalip Bautista pada lap 16.
Toprak akhirnya mendapatkan kesempatan di tikungan 10 untuk mendahului Bautista dengan aksi brilian.
2 lap jelang berakhirnya balapan, Toprak makin menjaga jarak meninggalkan Bautista.
Balapan berakhir dengan kemenangan untuk Toprak disusul Bautista di posisi kedua, dan Rea di posisi ketiga.
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/Tropi-Sandi.jpg)