Kapolsek Kawasan Mandalika hingga Komisaris ITDC Irzani Hadiri Peringatan Nuzulul Quran di Desa Kuta

Peringatan Nuzulul Qur'an ini merupakan puncak dari pelaksanaan lomba yang telah diadakan sejak tanggal 20 Ramadan.

Foto Istimewa/dok. Polsek Mandalika
Suasana Peringatan Nuzulul Qur'an di Masjid Nurul Iman Dusun Rangkep I, Desa kuta, Kec. Pujut, Kab. Loteng Rabu, (28/4/2022). 

Laporan Wartawan Tribunlombok.com, Sinto

TRIBUNLOMBOK.COM, LOMBOK TENGAH - Komisaris PT Pengembangan Pariwisata Indonesia Atau Indonesia Tourism Development Coporation (ITDC), H. Irzani hadiri peringatan Nuzulul Quran 1443 Hijriyah tahun 2022 M, di Masjid Nurul Iman Dusun Rangkep I, Desa kuta, Kec. Pujut, Kab. Loteng Rabu, (28/4/2022).

Hadir pula dalam kegiatan tersebut Kapolsek kawasan Mandalika AKP I Made Dimas Wydiantara dan Kepala Desa Kuta, Mirate.

Peringatan Nuzulul Qur'an dirangkaikan dengan berbagai kegiatan lainnya mulai dari tausiyah oleh tuan guru hingga pembacaan keputusan dewan hakam terkait pemenang lomba.

Peringatan Nuzulul Qur'an ini merupakan puncak dari pelaksanaan lomba yang telah diadakan sejak tanggal 20 Ramadan.

Berbagai macam mata lomba yang di adakan antara lain perlombaan Tahfiz tingkat anak anak, pidato tingkat anak dan dewasa perombaan busana muslim anak, dan pawai sepeda motor islami yang di ikuti sekitar 300 peserta.

Baca juga: Kapolda NTB Tinjau Pelaksanaan Vaksin Booster di Lombok Tengah, Harap Herd Imunity Bisa Tercapai

Penyerahan hadiah ke para pemenang juga diberikan oleh sejumlah tokoh agama dan masyarakat Desa Kuta dan sejumlah tamu undangan yang hadir.

Dalam sambutannya, H Irzani Komisaris menyinggung terkait rencana pembangunan di wilayah Mandalika yang akan dilakukan dalam beberapa tahun mmendatang.

Kedepan rencana akan dibangun 10 sampai 20 ribu kamar hotel untuk menunjang even even yang akan di gelar dan pasti membutuhkan karyawan karyawan.

Oleh karenanya, ia meminta supaya mempersiapkan anak anak di Mandalika untuk mengisi segenap lowongan kebutuhan yang dibutuhkan nantinya.

"Kehadiran Itdc di tengah kita untuk pembangunan pariwisata Anak anak kita harus kita persiapkan berlatih dan juga tidak kalah penting lagi pendidikan agama," Ungkap Irzani.

Sementara itu, Kapolsek kawasan Mandalika dalam sambutannya menjelaskan mengenai laporan capaian vaksinasi di wilayah desa Kuta pada khususnya dan KEK Mandalika pada umumnya.

Capain vaksinasi di wilayah Mandalika yang relatif masih belum mencapai angka maksimal.

Baca juga: Fenomena Masyarakat Sibuk  Baju Lebaran, Begini Pesan Ustaz Abdurrahman Athar 

Oleh karenanya, ia menghimbau kepada masyarakat untuk vaksinasi khususnya dosis tiga atau booster.

"Silahkan vaksin untuk dosis ketiga atau booster. kebijakan pemerintah bagi yang sudah lengkap vaksin tidak akan swab apabila bepergian ke luar daerah maupun luar negeri," terang Kapolsek Mandalika.

Sumber: Tribun Lombok
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved