Kronologi 66 Siswa di Ciamis Jatuh dari Jembatan yang Baru Dibuat, Sedang Nunggu Difoto dengan Drone
Sebanyak 66 siswa di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat jatuh dari atas jembatan ke sungai ketika menunggu untuk difoto dengan menggunakan drone.
Setelah itu para santri dan siswa naik ke jembatan dan menunggu difoto dengan menggunakan drone.
Posisi mereka berjejer saling bersampingan satu sama lain di salah satu sisi jembatan.
"Memanjang di satu sisi jembatan, sisi kiri.
Jembatan tak seimbang, bergoyang.
Pengait sling merekah enggak kuat.
Kemudian ambruk sebelah," jelas Dede.
Baca juga: Kronologi Banjir Bandang Sumbawa, Rendam Rumah Warga hingga Putusnya Jembatan Cinta
Ambruknya jembatan membuat para siswa tersebut jatuh dari ketinggian tiga meter dan tercebur ke Sungai Cileueur.
Jembatan belum diresmikan
Menurut Dede Rahman, jembatan yang ambruk tersebut belum sempat diresmikan.
"Ini jembatan baru, belum diresmikan," katanya.
Jembatan itu memiliki panjang 33 meter dengan lebat 1,2 meter dan dibangun dengan dana bantuan Provinsi.
Jembatan melintasi Sungai Cileueur dan menghubungkan Dusun Desa dengan Dusun Bangunsirna, Desa Sukamaju.
Tak hanya itu, jembatan juga digunakan untuk jalur pertanian.
"Awalnya tidak ada jalan.
Warga habis bertani harus melintasi sungai.