Berita Bima
Bentrok, Dua Kelompok Pemuda di Kota Bima Gunakan Panah dan Sajam
Dua kelompok pemuda di Kota Bima, terlibat bentrok pada Rabu (16/3/2022) sekira pukul 23.30 WITA.
Penulis: Atina | Editor: Lalu Helmi
Laporan Wartawan TribunLombok.com, Atina
TRIBUNLOMBOK.COM, KOTA BIMA - Dua kelompok pemuda di Kota Bima, terlibat bentrok pada Rabu (16/3/2022) sekira pukul 23.30 WITA.
Dua kelompok pemuda ini, berasal dari dua kelurahan yang bertetangga di Kota Bima yakni pemuda di Kelurahan Pane dan Kelurahan Nae.
Dua kelurahan ini, hanya dibatasi dengan jalan raya saja.
Baca juga: Alih Fungsi Hutan, Pemkot Bima Harus Siapkan Kawasan Hutan Pengganti?
Baca juga: Pencuri Sultan di Bima, Angkut Kambing Hasil Curian Pakai Mobil Avanza
Bentrok pemuda dari dua kelurahan ini, diketahui kerap terjadi dan dipicu hal-hal sepele.
Informasi yang diperoleh dari Kasi Humas Polres Bima Kota, Iptu Jufrin, penyebab bentrok dipicu perkelahian anak SMP pada jam sekolah.
Namun perkelahian ini, kembali bergejolak pada malam hari yang melibatkan kelompok pemuda-pemuda dari dua kelurahan tersebut.
Saat bentrok, dua kelompok pemuda ini gunakan senjata tajam, panah dan batu.
"Semalam langsung kami terjunkan Sat Sabhara Polres Kota dan Polsek Rasanae Barat, untuk mengamankan lokasi," aku Jufrin, Kamis (17/3/2022).
Sejauh ini, kondisi dua kelurahan sudah kondusif setelah dilakukan penjagaan ketat sejak semalam.
Aktivitas masyarakat pun sudah kembali normal, sisa bentrok pun sudah dibersihkan.
Untuk sementara tambah Jufrin, belum ada pemuda yang diamankan dari dua kelompok pemuda.
"Yang kami amankan beberapa anak panah dan senjata tajam," pungkasnya.
(*)