Piala Dunia U17 2025
Susunan Pemain Indonesia U17 vs Zambia U17: Evandra, Baker, Jacob Starter
Menghadapi Zambia di partai perdana, Indonesia U17 diprediksi akan langsung diisi pemain utama.
Ringkasan Berita:
- Timnas Indonesia akan menjalani laga perdana Piala Dunia U17 menghadapi Zambia malam ini Selasa (4/11/2025)
- Tiga pemain utama diprediksi menjadi starter yakni Evandra Florasta, Mathew, Baker, dan Fadly Alberto.
- Poin maksimal akan memudahkan langkah Indonesia U17 di Grup H yang juga diisi Brasil, Honduras, dan Zambia.
TRIBUNLOMBOK.COM - Timnas Indonesia akan menjalani laga perdana Piala Dunia U17 menghadapi Zambia malam ini Selasa (4/11/2025).
Laga yang dimulai pada pukul 22.45 WIB ini akan digelar di Stadion Aspire Zone, Qatar.
Aksi tim asuhan Nova Arianto dapat disaksikan melalui link streaming resmi FIFA+.
Menghadapi Zambia di partai perdana, Indonesia U17 diprediksi akan langsung diisi pemain utama.
Sebut saja gelandang pengatur serangan Evandra Florasta.
Baca juga: Siapa Saja Pemain Timnas Indonesia di Piala Dunia U17 2025?
Sisi pertahanan akan dikawal pemain keturunan Belanda Mathew Baker.
Ujung tombak dipercayakan kepada Fadly Alberto.
Fadly telah mengantongi kekurangan dan kelebihan Zambia.
Zambia punya keunggulan pada postur tubuh dan kecepatan.
“Untuk match awal kita melawan Zambia tentunya kita sudah banyak berlatih untuk kekurangan Zambia dan peluang-peluang kita yang bisa kita maksimalkan untuk melawan Zambia sih,” ujar Fadly, Senin (3/11/2025) dikutip dari laman resmi PSSI.
Dia mengungkap tim sudah siap menghadapi tim dari Afrika melalui uji coba melawan Pantai Gading sebelumnya.
"Tentunya sama kayak Zambia dari Afrika juga dari postur badan secara kecepatan juga kita sudah adaptasi juga,” terangnya.
Pemain kelahiran Timika Papua ini berharap hasil maksimal untuk meningkatkan moral pemain jelang menghadapi Brasil dan Honduras.
“Pada match pertama berharap kami bisa mencuri 3 poin. Itu buat match-match selanjutnya itu lebih mudah gitu meskipun lawan kita Brasil,” bebernya.
Fadly sadar tidak ada laga mudah di Piala Dunia. Apalagi ada tim sekelas Brasil.
“Tapi Brasil tidak bisa dianggap enteng juga, Brasil sudah banyak dari mungkin dari kaptennya juga sudah pernah main di seniornya Brasil atau apa gitu. Tapi kami dengan sekuat tenaga dan kerja keras apa yang diberikan oleh coach taktikal siap kita jalanin untuk melawan Brasil dan Honduras,” katanya.
Prakiraan Susunan Pemain Indonesia U17
4-3-3: Dafa Al Gasemi; Muhammad Algazani, Fabio Azkairawan, Mathew Baker, Putu Panji; Eizar Jacob Tanjung, Lucas Lee, Evandra Florasta; Mierza Firjatullah, Muhammad Zahaby Gholy, Fadly Alberto.
Pelatih: Nova Arianto
Daftar Pemain
Penjaga gawang:
Rendy Razzaqu (Madura United FC),
Dafa Al Gasemi (Dewa United FC),
Mike Rajasa Hoppenbrouwers (FC Utrecht).
Bek:
Dafa Zaidan (Borneo FC),
Ida Bagus Putu Cahya (Bali United),
I Putu Panji Apriawan (Bali United), Mathew Baker (Melbourne FC),
Eizar Tanjung (Sidney FC),
Lucas Lee (Ballistic United SC),
Fabio Azkairawan (Persija Jakarta),
Ilham Romadhona (Borneo FC),
Muhammad Al Gazani (Persija Jakarta),
Azizu Milanesta (Asiana Soccer School).
Gelandang:
Evandra Florasta (Bhayangkara Presisis FC),
Muhammad Zahaby Gholy (Persija Jakarta),
Nazriel Alfaro (Persib Bandung),
Rafi Rasyiq (Semen Padang FC).
Penyerang:
Mierza Firjatullah (Persik Kediri),
Fadly Alberto Hengga (Bhayangkara Presisi FC),
Dimas Adi Prasetyo (PSM Makassar),
Fandi Ahmad Muzaki (Persija Jakarta)
Jadwal
Selasa 4 November 2025
22.45 WIB - Indonesia U17 vs Zambia U17
Jumat 7 November 2025
22.45 WIB - Indonesia U17 vs Brasil U17
Senin 10 November 2025
22.45 WIB - Indonesia U17 vs Honduras U17
(Tribunnews.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/Indonesia_u17_latihan_qatar_256798.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.