NTB
Bupati Sumbawa Mutasi Pejabat Usai Lebaran Idul Fitri
Penulis: Rozi Anwar | Editor: Idham Khalid
Laporan Wartawan TribunLombok.com, Rozi Anwar
TRIBUNLOMBOK.COM, SUMBAWA - Bupati Sumbawa Bupati Syarafuddin Jarot berencana akan melakukan mutasi, disejumlah pejabat pada Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) lingkup pemerintah daerah (Pemda) Sumbawa dalam waktu dekat.
Jarot menegaskan, pelaksanaan mutasi, rotasi dan pergeseran serta pengisian terhadap sejumlah jabatan pimpinan OPD di lingkup Pemda Sumbawa rencananya akan dilakukan usai lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah atau tepatnya pada bulan April 2025 mendatang.
"Iya, soal izin dari Mendagri sudah tidak ada masalah, kapan saja bisa dilakukan mutasi, rotasi dan pergeseran, namun untuk Sumbawa rencananya akan dilakukan usai Lebaran," kata Jarot saat dihubungi pada Jumat (21/3/2025).
Baca juga: Gubernur NTB Lalu Iqbal Balik Badan saat Ditanya Mutasi Pejabat Eselon II
Untuk diketahui, ada sejumlah OPD Pemda Sumbawa yang kini mengalami kekosongan pimpinan definitif, seperti Dinas Perhubungan, BKPSDM, Inspektorat, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Dikbud, dan DPPKBP3A Sumbawa dan ada sejumlah pimpinan OPD yang memasuki masa purnabakti (pensiun).
"Sehingga harus diisi melalui gerbong mutasi yang akan dilaksanakan," terangnya.
Mutasi ini merupakan bentuk cara menjalankan program - program yang sudah dicanangkan saat kampanye dulu.
"Ini merupakan bagian cara kita untuk menjalankan program yang sudah direncanakan dan juga untuk menggampangkan pelayanan untuk masyarakat," pungkas Jarot.
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lombok/foto/bank/originals/APEL-KEPALA-DAERAH-21.jpg)