Liga 1

Kronologi Ricki Ariansyah Madura United Tak Sadarkan Diri Setelah Cetak Gol, Kepala Sempat Terbentur

Pemain Madura United Ricki Ariansyah tak sadarkan diri setelah mencetak gol. Kepalanya sempat mengenai sepakan pemain PSIS Semarang. Ini kronologinya.

Editor: Irsan Yamananda
Vidio.com
Reva Adi Utama mencoba melakukan pertolongan pertama saat Ricki Ariansyah tak sadarkan diri di laga PSIS Semarang vs Madura United pekan 29 Liga 1 2022/2023, Selasa (7/3/2023), sore. Pemain Madura United Ricki Ariansyah tak sadarkan diri setelah mencetak gol. Kepalanya sempat mengenai sepakan pemain PSIS Semarang. Ini kronologinya. 

TRIBUNLOMBOK.COM - Laga Madura United kontra PSIS Semarang pada Selasa (7/3/2023) sempat diwarnai insiden.

Pemain Madura United Ricki Ariansyah sempat tidak sadarkan diri setelah dirinya mencetak gol.

Perlu diketahui, laga Madura United vs PSIS Semarang ini diselenggarakan di Stadion Jatidiri.

Pertandingan itu merupakan kelanjutan dari Liga 1 2023.

Insiden yang dimaksud terjadi ketika injury time.

Kala itu, Madura United mendapatkan kesempatan melalui tendangan sudut.

Ricki Ariansyah berusaha menyundul bola.

Bola yang ia sundul berhasil menjebol gawang PSIS Semarang.

Sayangnya, kepala pemain yang akrab disapa RIan tersebut terkena sepakan pemain PSIS Semarang.

Tak lama berselang, Rian langsung tak sadarkan diri.

Petugas medis kemudian meminta ambulans untuk masuk ke dalam lapangan.

Mereka juga berusaha menyelamatkan Rian.

Menurut pantauan Tribunnews hingga lima menit, Rian tak juga bangun.

Semua pemain Madura United dan PSIS Semarang nampak meneteskan air mata.

Baca juga: Made Tito Persembahkan Gol Perdana untuk Bali United di Ajang Liga 1 Indonesia

Pemain Madura United Ricki Ariansyah tak sadarkan diri setelah cetak gol
Pemain Madura United Ricki Ariansyah tak sadarkan diri setelah cetak gol (Vidio.com)

Bahkan para suporter dan pemain juga meneriaki nama Rian.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved