6 Buah Terbaik yang Bisa Dikonsumsi Penderita Diabetes, Ada Pepaya hingga Alpukat
Berikut 5 buah bisa dikonsumsi oleh penderita diabetes tanpa harus khawatir ketidakseimbangan kadar gula darah.
TRIBUNLOMBOK.COM - Berikut 6 buah bisa dikonsumsi oleh penderita diabetes tanpa harus khawatir ketidakseimbangan kadar gula darah.
Para penderita diabetes harus berhati-hati dalam memilih makanan yang akan dikonsumsi.
Ada beberapa makanan yang bisa dikonsumsi oleh para penderita diabetes tanpa khawatir.
Namun ada juga beberapa makanan yang tidak baik untuk dikonsumsi oleh para penderita diabetes karena dapat meningkatkan kadar gula darah.
Buah-buahan yang mengandung banyak air diyakini sangat bermanfaat bagi para penderita diabetes.
Dikutip dari laman Blodsky, inilah 6 buah yang bisa dikonsumsi oleh penderita diabetes tanpa harus khawatir ketidakseimbangan kadar gula darah.
Baca juga: Manfaat Minum Jeruk Nipis dan Air Jahe Sebelum Tidur, Bisa Meningkatkan Metabolisme
Baca juga: Manfaat Minum Air Jahe dan Jeruk Nipis Sebelum Tidur, Bisa Detoks Tubuh dan Sumber Nutrisi
Pepaya
Memiliki banyak nutrisi, pepaya dikenal memiliki khasiat yang membantu mengendalikan diabetes.
Pepaya juga mencegah penyakit jantung diabetes.
Pepaya juga mengandung enzim yang melindungi penderita diabetes dari radikal bebas berbahaya.
Dengan indeks glikemik 60, buah ini disarankan oleh dokter untuk dimasukkan ke dalam menu makanan penderita diabetes.
Jeruk
Kaya serat, rendah gula, tinggi vitamin C dan tiamin, mengkonsumsi jeruk akan membantu menjaga kadar gula darah tetap terkendali.
Jeruk memiliki 87 persen kadar air dan mempunya indeks glikemik yang sangat rendah.
Jeruk juga membantu Anda mengendalikan berat badan.